Blog CoPas !

Share this !

"Copas ( :baca: Copy Paste ). Saya sendiri pegiat CoPas. HahaHa"
Gejala para penulis Blog atau Blogger dalam penulisan artikel yang cenderung sama dengan karya orang lain atau bahkan plagiat.
Disebabkan oleh banyak faktor yang kemungkinan sebagai berikut :

  • Pertama, blogging atau memiliki website hanya sekedar hobby atau sekedar web presence, tidak diperlakukan sebagai bisnis yang menghasilkan uang. Blog atau website dalam tatanan ini menjadi sama halnya dengan handphone, ipod atau gadget lainnya yang mengikuti trend sosial.
  • Kedua, sebagian besar kita tidak terbiasa mengungkapkan pikiran dan perasaan dalam bentuk tulisan. Budaya kita adalah budaya bertutur alias lisan. Bahkan dalam sistem pendidikan formal kita pun menulis bukanlah hal yang dibiasakan. Jadi, menulis adalah satu kesulitan tersendiri.
  • Ketiga, penguasaan bahasa Inggris yang tidak memadai. Blog/website dengan content bahasa Indonesia akan terbatas pembacanya hanya netter Indonesia dan orang luar yang mengerti bahasa Indonesia. Ini tidak menguntungkan sebagai adsense publisher.
  • Keempat, kemalasan dan mental instan. Kita ingin cepat-cepat menghasilkan dollar dari Adsense, sementara kita tidak terbiasa menulis, apalagi dalam bahasa Inggris. Maka yang terjadi adalah mengambil content dari sumber lain dengan cara copy paste. Yang penting blog/website terisi dan terupdate. Ini adalah cara gampang. Ini terkait dengan faktor pertama di atas, karena kita tidak memperlakukannya sebagai bisnis maka kita kurang memperhatikan orisinalitas, kurang memperhatikan prinsip-prinsip desain web, search engine optimization (SEO), riset kata kunci (keyword research), format dan layout adsense, dsb.
  • Kelima, rasa puas dengan hasil kecil yang diperoleh. Cukuplah beberapa cent dollar per hari, ini membuat kita menjadi "pekerja semut" yang puas dengan recehan dan remah-remah dari "roti besar" yang disediakan oleh Google Adsense atau affiliasi lainnya. Dapat $1 sehari hanya dengan kerja copy paste kan lumayan sebagai tambahan gaji dari kantor, atau tambahan uang saku bagi pelajar dan mahasiswa.


 

Lantas apakah dibenarkan dalam setipa blogging postingannya adalah hasil Copas ?
Menurut saya sendiri, sah-sah saja karena memang tujuan dari bermain blog ini salah satunya adalah untuk melatih kemampuan menulis dan meningkatkan kreatifitas itu benar, memang sangat benar. Tapi tidak boleh dilupakan, bahwa blog ini  juga berfungsi sebagai sarana untuk share dan berbagi  informasi. Misalnya terdapat suatu artikel bagus yang ditulis oleh Blog X, dan kemudian Blog C mengkopi artikel tersebut dan menampilkan di blognya sendiri,bukankah itu malah bagus? Kini artikel tersebut bukan hanya bisa diakses oleh pembaca blog X, tapi juga bisa diakses oleh pembaca Blog C. Manfaatnya akan menjadi semakin luas kan?
Ada Kode Etik dalam melakukan CoPas, yaitu adanya perizinan kepada penulis atau minimal meletakkan link sumber dalam postingan tersebut. Hal itu sebagai bentuk apresiasi dalam proses penulisan posting tersebut. Saya sendiri sering melakukan CoPas tapi tentunya sebagai sarana share dan tidak melanggar kode etik diatas. Setipa artikel yang saya terbitkan boleh untuk di CoPas oleh pembaca, karena saya menyadari betapa sulitnya untuk mempublikasikan tulisan karya sendiri :shy: .
Faktor CoPas -sumber-